Sunday 21 December 2014

Bayi Usia 4 Bulan Latihan Tengkurap

Dear My lovely baby girl, Zhafira cantik yang ummi panggil cantik.

Mengikuti perkembangan bayi begitu sangat menyenangkan, semakin hari semakin menggemaskan karena kepintarannya dan pertumbuhannya. Bagaimana dengan bayi Fira? hallo apa kabarmu di usiamu yang ke empat sayang?

Bayi Fira sedang senang-senangnya latihan tengkurap. Meskipun begitu banyak kegagalan dan kesusahan, namun bayi Fira senantiasa berusaha bagaimana caranya agar mampu tengkurap. Lucu melihat usahanya, kadang kasihan, tapi bagaimana lagi..kamu sedang proses bertumbuh sayang.

Latihan tengkurap bayi Fira dimulai dari memiringkan badannya, yang awalnya mi ma bi sedikit khawatir, kok bayi Fira belum juga memiringkan badannya ya? apa kegendutan? apa memang belum waktunya? dan bagaimana sayang?

Pada usia bayi Fira yang ke empat bulan, semangatmu untuk tengkurap dengan diawali memiringkan badan melegakan kami...hasyaaah, kan tiap anak berbeda-beda perkembangannya atuh mi. Heheee, sayang...kamu terlihat berusaha dan enggak mau patah arang..selalu berusaha latihan tengkurap.

Memang sich, saat latihan tengkurap, kadang ada kesal dan tangis menghiasi wajah cantikmu sayang, hihiiii...uti nyaranin coba dibantu dulu untuk ditengkurapkan. Setelah itu, bayi Fira akan senang dan tersenyum cantik, iiich cantik sekali dech senyum dengan lesung pipit mu.

Dear Zhafira sayang, nich..ada beberapa gambar yang sempat mi abadikan, sepertinya banyak...tapi ini dulu ya, Nak.
Latihan tengkurap 1

Latihan tengkurap 2

Aku hampir berhasil latihan tengkurapnya

No comments:

Post a Comment

Haaai, Terima Kasih ya sudah mengunjungi Buku Harian Anak-Anak


Yuk jejakkan komentar, supaya saya juga dapat berkunjung balik. Terima kasih ^-^