Thursday 13 October 2016

Sahabat Terbaik untuk Anak - anak Saat Liburan

Liburan merupakan hal yang paling menyenangkan dan membahagian untuk saya dan anak-anak. Kedua anak saya, Faiz (7 tahun) dan Fira (2 tahun) sama-sama senang berada di perjalanan. 

Perjalanan keliling kota, perjalanan ke luar kota, perjalanan ke luar kota untuk menginap beberapa hari, bagi mereka itu adalah sebuah perjalanan liburan.

Alhamdulillah, Faiz dan Fira tidak pernah rewel selama dalam perjalanan, maupun ketika berada di tempat tujuan liburan. Kedua anak tersebut, sangat kooperatif. Ya, rewel-rewel sedikit, karena lapar, karena lelah, karena panas atau berebut perhatian itu wajar.

Semua itu karena kebutuhan Faiz dan Fira sudah saya persiapkan sebaik-baiknya. Faiz dan Fira memiliki keunikan, kalau akan beranjak tidur selalu mencari kesibukan atau aktifitasnya naik. Jadi, di dalam perjalananpun demikian, ada saja hal-hal yang mereka lakukan. Mainan kesukaan Faiz dan Fira selalu saya bawa di dalam mobil.


 Persiapkan Tas Khusus Obat-obatan untuk Anak-anak


Tidak hanya itu, tanda mereka lapar juga mudah terlihat. Meskipun saat ini sudah begitu mudah mendapatkan makanan di perjalanan, saya selalu membawa camilan yang dibeli sebelum berangkat. Roti sobek, biskuit yang disuka Faiz dan Fira, buah yang mudah menyantapnya dan juga air mineral. Jadi, tidak perlu repot-repot berhenti untuk membeli makanan. Kecuali memang ketika akan beristirahat, melipir sebentar ke minimarket-lah.

Ada satu tas khusus yang selalu saya bawa-bawa saat melakukan perjalanan liburan bersama anak-anak. Tas tersebut berisi obat-obatan ringan yang sangat vital untuk anak-anak. Apalagi cuaca tidak dapat diprediksi ya. Saya mengisi tas tersebut dengan obat yang tidak boleh ketinggalan, Paracetamol untuk anak-anak "Tempra", obat pereda nyeri, obat pencahar, obat sakit kepala, obat gosok, minyak telon, minyak kayu putih dan lain sebagainya.


Keceriaan anak-anak saat liburan adalah kebahagian saya dan suami

Faiz sebagai anak laki-laki selalu berada di sebelah abinya ketika melakukan perjalanan menggunakan mobil pribadi. Faiz lebih banyak terjaga, karena selalu mengajak abinya ngobrol. Melihat jalanan dan mengomentari segala hal yang dilihat. 

Fira lebih banyak tertidur, karena berada di jok tengah bersama saya. Jika sedang terjaga, Faiz dan Fira akan bermain dengan apa yang bisa dimainkan. Meskipun kadang, hal kecil seperti saya menyuapi Fira terlebih dahulu, Faiz ngambek. Atau, Fira tidak rela mainannya diambil kakaknya, Fira menangis, berebut, tarik-tarikan mainan, padahal yang dimainkan itu selembar selimut saya ;) aaach, anak-anak, kalian membuat kecerian sepanjang perjalanan liburan menjadi seru.

Pilih Tempra, Sebagai Sahabat Terbaik untuk Anak-anak Saat Liburan


Bagi saya, senyum bahagia dan keceriaan Faiz dan Fira saat melakukan perjalanan liburan adalah nomor satu. Apabila salah satu dari Faiz atau Fira mengalami kenaikan suhu badan, saya dan abinya cepat-cepat memberikan Tempra. Salah satu obat yang saya bawa di dalam tas khusus. Dari One Thousand Smile, saya banyak belajar bagaimana membuat keceriaan selalu bersama anak-anak.


Tas khusus ketika melakukan perjalanan mudik lebaran tahun 2015


Tempra merupakan syrup untuk menurunkan panas dan meredakan nyeri untuk anak-anak di dalam rentang usia 1-6 tahun. 

Komposisi Tempra dalam setiap 5 ml Tempra syrup mengandung 160 mg Paracetamol. Paracetamol ini bekerja sebagai anti piretik pada pusat pengaturan suhu di otak dan analgetika dengan meningkatkan ambang rasa sakit.

Tempra memiliki varian rasa buah-buahan yang disukai oleh anak. Yaitu, rasa anggur yang manis, sehingga diberikan kepada anak, tidak pernah ditolak. Sewaktu Fira masih bayi, diberikan Tempra drop dengan rasa anggur. Faiz yang sudah besar, kadang diberikan Tempra syrup rasa anggur dan Tempra Forte yang rasa jeruk. Gimana anak enggak nolak coba?

Saya selalu mengontrol suhu tubuh Faiz atau Fira ketika sedang mengalami demam dengan termometer. Tempra diberikan setiap 4 jam sekali dan diberikan sesuai dengan dosis, karena Faiz dan Fira berbeda usia. Biasanya pemberian Tempra hanya beberapa kali saja untuk Faiz dan Fira. Tempra sangat cepat menurunkan demam. Tapi jika demam hingga tiga hari, saya segera membawa anak-anak ke dokter.

Botol Tempra Ramah untuk Anak-anak


Botol Tempra yang dilengkapi dengan gelas ukur untuk diberikan kepada anak-anak juga sangat efektif. Di dalam perjalanan, apalagi ketika sedang berada di kendaraan, repot kan ya, kalau menuang syrup di sendok, jadi Tempra sangat efektif dibawa saat liburan. Tempra sahabat terbaik untuk anak-anak saat liburan, dech.

Faiz sewaktu demam, paling doyan minum Tempra

Hal lainnya yang membuat saya setia dengan sahabat anak-anak yang turun menurun, adalah sistem open and close-nya. Hal ini sangat penting, mengingat Fira sangat senang membuka botol apapun. Tutup botol Tempra memiliki cara membuka yang unik, putar tutup botol sembari menekan, baru kemudian dapat dibuka. Tempra mengerti kerepotan ibu-ibu yang memiliki anak gemar membuka tutup botol. Sayang kan, kalau isinya tumpah selama perjalanan liburan?.

Botol Tempra Ramah Anak


So? mengapa saya memilih Tempra sebagai sahabat terbaik untuk anak-anak?
  1. Botolnya tidak mudah pecah, karena menggunakan botol plastik bernomor 2 HDPE
  2. Tersedia gelas ukur, yang membantu lebih mudah menuang Tempra syrup.
  3. Memiliki pola dalam membuka tutup botol Tempra
  4. bekerja langsung di pusat panas.
Weekend sebentar lagi nich, ujian tengah semester Faiz juga sudah selesai, liburan ke kota sebelah yuk.

"Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh Blogger Perempuan Network dan Taisho"

33 comments:

  1. Setuju! Aku selalu bawa satu tas khusus obat-obatan saat pergi keluar kota, termasuk bawa tempra obat penurun panas. Buat jaga-jaga kalo anak-anak mendadak sakit.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener Mbak, repot juga kalau kudu mampir-mampir ya, meskipun di mana-mana sudah banyak minimarket

      Delete
  2. tempra teman setia ketika anak demam ya mb

    ReplyDelete
  3. Wah iya, gelas ukur ternyata penting. Soalnya klo ngga salah, dosisnya harus disesuaikan juga sama berat badan ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Buat ibu-ibu kek saya, adanya gelas ukur penting, hehe

      Delete
  4. Emang tempra pas banget yah buat dibawa kemana-mana :)

    ReplyDelete
  5. senyum anak saat liburan bersama selalu bikin happy dan semangat ya mba

    ReplyDelete
  6. Faiz minum tempra kayak minum sirup :D

    ReplyDelete
  7. Nadia jg minumnya tempra lho dari mulai balita

    ReplyDelete
  8. Faiz Tempra Syrup yaa, kalau Ranu yg Drop ;)

    ReplyDelete
  9. Liburan emang seru ya bun kalau bisa bawa anak-anak, tapi kalau mereka demam jadi sedih deh :(
    Pintar-pintarnya kita sebagai ibu yang harus menyiapkan segala sesuatunya agar anak kembali sehat, seperti membawa Tempra yang cepat menurunkan demam anak :)

    ReplyDelete
  10. Tas berisi obat-obatan...top prioritae yang wajib di bawa kalau kalau jalan-jalan, nggak boleh ketinggalan..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener Mbak, anak-anak kan gak bisa diduga dan diminta nahan

      Delete
  11. Ooo model tutup botolnya ga gampang kebuka yaaa.. bener banget nih, anak2 kan suka main buka tutup aja, lagi demen2nya mengeksplor segala sesuatunya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah, kalau model tutup botolnya mudah dibuka, gampang habis dech isinya ;)

      Delete
  12. Paling aman & nyaman kalau bawa tempra, ngga takut pecah, takaran obat terkendali & anak pun nyaman selama liburan :)

    ReplyDelete
  13. Sehat terus ya nak.. Biar bisa bikin mama heboh terus...eh?

    ReplyDelete
  14. Aku selama ini obat2an belum masuk persiapan, dong. Hahaha
    Cateeet!

    ReplyDelete
  15. Saya juga kalo anak panas minum tempra sulu kalo 3 hr gak sembuh baru ke
    Dokter:)

    ReplyDelete
  16. Salfa baru mau coba Tempra karena selama ini langsung ke dokter aja

    ReplyDelete
  17. Tempra selalu sedia dong, anak demam, ambil termometer, ukur suhu, beri Tempra sesuai dosis.

    ReplyDelete
  18. Liburan sama anak memang harus ekstra persiapan, ya :D

    ReplyDelete

Haaai, Terima Kasih ya sudah mengunjungi Buku Harian Anak-Anak


Yuk jejakkan komentar, supaya saya juga dapat berkunjung balik. Terima kasih ^-^