Tuesday 7 July 2015

Tumbuh Kembang Bayi Fira Usia Sepuluh Bulan

Semua ibu pasti setuju, menyaksikan tumbuh dan kembang bayi dan balita merupakan masa-masa yang paling menyenangkan, meskipun ada saingannya yaitu masa ketika belanja kebutuhan pokok itu tidak dibatasi. Ehem, tapi lagi enggak bahas masalah belanja, dan emang gak mungkin iya, belanja itu tidak dibatasi.

Tumbuh dan kembang bayi dan balita merupakan masa yang sangat penting bagi anak tersebut dan juga bagi saya, ibu dari anak-anak tersebut, penting sekali. Tumbuhnya anak mampu mengindikatorkan bagiamana si ibu ini telah memberikan yang terbaik untuk anaknya dengan sentuhan indah Allah SWT, tentunya. Kembang, perkembangan anak merupakan bagian dari pertumbuhan anak yang senantiasa terus diberikan stimulus oleh ibunya, agar sesuai dengan tahapan-tahan di usianya, itu sih yang saya mengerti, jika salah mohon dikoreksi ya.

Pertumbuhan Bayi Fira usia Sepuluh Bulan

Susah sekali mengenakan jepit rambut di rambut Fira, dilepas mulu

Hallo, bayi Fira? iya..apa kabar kamu? iiich kok gitu siiich? iiih senengnya anak mi sudah bisa bangun dan mengerling manja tanpa menangis...aduuuh anak mi, kok besi dimakanin? aduh.

Apa saja indikator pertumbuhan seorang bayi berusia sepuluh bulan ini? mi googling, googling is the best, sekalian sebagai bahan masukan dan pengetahuan, yuk.
  1. Berat Badan : Hari Minggu kemarin, bayi Fira akan imunisasi Campak, namun karena masih batpil, jadi belum boleh, menurut dokter takut nanti ada infeksi. So, ketika pertama kali akan diperiksa, bayi Fira ditimbang dulu dan timbangannya tidak muat, sayang. Sembilan (9)  Kilogram dan mi cepat-cepat ikut menimbang juga, mi 41 kilogram.  
  2. Panjang Badan : Ini mi yang tidak lakukan, besok mudik tempat uti, minta meteran baju dech, buat mengukur panjang bayi Fira. Namun yang mi perhatikan adalah bajuku dulu menutupi lutut dan sekarang sudah tidak muat lagi. Itu berarti bayi Fira sudah bertambah dong panjang badannya.
  3. Gigi : Hayooo...gigi siapa yang sudah mengeluarkan bunyi gretak gretuk. Yip, awalnya mi cemas, karena memasuki usia delapan bulan, gigi bayi Fira belum tumbuh. Saat ini gigi bayi Fira sudah berjumlah lima (5) ada dua (2) di bawah dan tiga (3) di atas. Mungil sekali bentuk gigi bayi Fira. Makan apa sich bayi Fira? mi kasih makan apel, dan abi bilang diparut dooong.
Perkembangan Bayi Fira usia Sepuluh Bulan
  1. Bangun tidur, melek, duduk dan tersenyum mesrah. Alhamdulillah jarang-jarang menangis, karena apa? karena kecukupan cairan pada saat malam hari.
  2. Belajar berdiri sendiri setelah duduk, itu masih dilakukan di atas kasur.
  3. Turun dari tempat tidur dengan kaki terlebih dahulu, begitu juga ketika naik ke atas tempat tidur, setelah menaikkan badannya, kakinya diposisikan miring agar semuanya berada di atas tempat tidur. Kalau yang ini abi yang mengajari.
  4. Bertepuk tangan dan berjoget mendengarkan musik dan juga benda yang dipukul-pukul.
  5. Menarik korden dan memasukan benda apapun ke dalam mulut.
  6. Mengoperasikan remote TV dan diarahkan ke TV, remote AC diarahkan ke AC. Kalau ini efek melihat, meniru.
  7. Meletakkan handphone di telingga dan karet pengikat rambut umi di atas kepala.
  8. Memberikan benda yang dipegang ketika mi menyodongkan telapak tangan, setelah benda tersebut diberikan, tangannya bertepuk tangan.
  9. Berusaha merebut benda yang diinginkannya dan bersikeras untuk mengambilnya. Ini ketika berebutan dengan kakak Faiz.
  10. Masuk ke kata-kata : amamamam, mamamaa, apaa? apaa? enaaaa, enaaa, baah? dan mengeluarkan kata-kata seperti sedang mengobrol dan kemudian akan tersenyum ketika dibalas dengan obrolan juga. Namanya babling, contekan mi di google.
  11. Menyantap biskuit bayi dengan tenang dan lahap, mampu mengambil reruntuhannya di lantai dan memasukan kembali ke mulut. Almaaaak, kalau yang diambil yang lain? nah itu tugas ibunya, membersihkan lantai di rumah serta menghindari adanya benda-benda kecil di lantai serta...mengawasi si bayi Fira ini.
  12. Mencari benda yang disembunyikan oleh mi, berhasil dengan sukses ketika mi menyembunyikan handphone di belakang pantat. Aaaw...tahu ya?
  13. Ketika sedang berdiri sembari berpengangan, bayi Fira akan menurunkan perlahan-lahan pantatnya baru kemudian duduk. Alhamdulillah bulan kemarin mi lihat masih makjrok saja.
  14. Memainkan tombol kipas angin, menarik benda yang terletak di atas, membuka laci, membuka lemari dan mampu membuka tutup botol.
  15. Oiya, sudah lama sich, bayi Fira memegang botol susunya sendiri dan itu bakalan sakit hati tahu, kalau enggak haus sekali, botol susunya akan diberikan kemainannya dia, ke dinding, ke handphone, ke kaleng makanan, dan tragisnya dimasukkan ke dalam mulut kakaknya, abinya dan umminya, apdahal kan siang-siang mi lagi puasa ya.
  16. Melambaikan tangan ketika akan ada yang berangkat kerja atau keluar rumah dan melihat tanpa berkedip serasa ingin menangis.
  17. Membenamkan kepalanya dan memukulkan kakinya ketika sedang marah, marahnya kenapa? kenapa lagi kalau tidak berebut mainan sama kakaknya.
Sepertinya itu dulu ya, besok mi ceritakan lagi, pagi ini mi mengantuk sangat.

Salam
@astinas


8 comments:

  1. ya udah deh mbak di tunggu cerita selanjutnya :D

    ReplyDelete
  2. Hihi, disembunyikan ternyata masih tahu ya, mak. Kalo anak2 suka remahan biasanya karena lagi doyan pegang2 ya? Semoga Fira selalu sehat dan bertumbuh. :*

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya kalau remahan makanan, semalam makan remahan yang kotor...aduduh

      Delete
  3. Fira nggemesin nih, nyemprot2in susu kemana2 hihihii... ayo lanjutkan Nak, biar Mi pusyiang :D

    ReplyDelete
  4. Fira pinter, tumbuh kembangnya normal dan mengagumkam ya.. Moga sehat terus ya cantiik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah ya tante imut yang mau punya debay

      Delete
  5. I will wait for your next post!

    ReplyDelete

Haaai, Terima Kasih ya sudah mengunjungi Buku Harian Anak-Anak


Yuk jejakkan komentar, supaya saya juga dapat berkunjung balik. Terima kasih ^-^